8 Makanan Tradisional Santorini Yang Patut Dicoba

Liburan ke Yunani pasti belum puas kalau Miku belum berkunjung ke Santorini. Santorini adalah salah satu tempat wisata populer yang ada di Yunani. Tempatnya bersih serta menyuguhkan pemandangan alam yang menarik. Bukan hanya itu saja, di Santorini ada berbagai macam makanan tradisional yang patut dicoba saat berkunjung ke sana.

Makanan Tradisional Santorini yang Patut Dicoba. Sumber: pinterest.com

Makanan Tradisional Santorini Yang Paling Nikmat

Kira-kira apa saja ya makanan yang wajib di icip ketika ada di Santorini? Ini dia referensi makanan yang wajib dicoba saat berwisata ke sana.

1. Fava

Sumber: The Wanderlust Kitchen
Sumber: The Wanderlust Kitchen

Ini adalah salah satu makanan yang populer di Santorini. Makanan ini dibuat dari kacang fava yang diolah dengan tekstur seperti krim yang nikmat disajikan saat hangat. Ditambah dengan perasan lemon dan minyak zaitun. Kebayang bukan bagaimana lezatnya.

2. Capers

Sumber: Serious Eats

Manisan buah ini mirip dengan manisan buah cermai namanya capers. Ini adalah buah khas tumbuhan daerah Mediterania. Bentuknya kecil berkuncup dan berwarna kehijauan. Buah ini diawetkan dan diolah menjadi acar, rasanya renyah dan asam cocok sekali sebagai pelengkap seafood.

3. White Aubergine

Sumber: Pinterest
Sumber: Pinterest

Kalau yang satu ini makanannya agak unik. Sebenarnya makanan ini dibuat dengan bahan terong putih yang menjadi produk andalan yang ada di Santorini. Bijinya lebih sedikit dan diolah menjadi berbagai macam menu yang nikmat.

4. Gyros

Sumber: The Spruce Eats

Ini adalah makanan khas Yunani yakni berupa daging panggang yang dipanggang vertikal menggunakan alat khusus. Lalu disajikan seperti sandwich dengan roti pita yang di isi bawang bombay, irisan tomat dan french fries. Dilengkapi dengan saus tzatziki.

5. N Tomato Keftedes

Sumber: SBS

Ini adalah pulau yang merupakan rumah berbagai jenis tomat sehingga disebut tomat Santorini. Tomatnya berukuran seperti buah ceri, manis dengan warna merah yang intens. Ini merupakan hidangan pembuka vegetarian yang digoreng menggunakan minyak zaitun panas. Ditambah bawang, cabe, mint serta rempah aromatik lain dengan adonan yang tebal.

6. Kopania

Sumber: Katikies Hotel

Dibuat dari rujak barley bubuk dicampur kismis dan juga biji wijen. Adonan lalu digulung seperti bola kecil dan ditaburi wijen panggang dengan rasa yang lezat.

7. Melitinia

Sumber: Greek Boston
Sumber: Greek Boston

Ini adalah kue tradisional yang bisa ditemukan di sekitar waktu paskah. Berupa keju manis dengan rasa yang lezat dibuat dari paduan gula, mastiha bubuk dan keju mizithra segar.

8. Apochti

Sumber: Katikies Hotel

Makanan tradisional ini juga populer di Santorini, dibuat dari Pork loin yang diasinkan lalu ditempatkan pada cuka. Sebelum dikeringkan dicampur dengan kayu manis dan lada yang digosokkan pada daging. Setelah mengeras lalu dimasak dalam berbagai resep.

 

Reader Interactions

Leave a Reply

Trending