
Xiaomi merilis ponsel yang cocok untuk para gamers, yaitu Xiaom Black Shark pada bulan April tahun ini. Nah cocok buat Miku yang suka ngegame!
Spesifikasi dari Xiaomi Black Shark
Ponsel ini memiliki dimensi sebesar 161,6 x 75,4 x 9,3 mm dan berat 190 g (6,70 oz). Tipe layarnya IPS LCD dengan layar sentuh 16 juta warna. Ukuran layarnya adalah 5,99 inch dan rasio bodi ke layar 76%. Resolusinya 1080 x 2160 pixels, 18:9 ratio dengan densitas 403 ppi.
Xiaomi Black Shark dipersenjatai chipset Qualcomm SDM845 Snapdragon 845 (10 nm). Dijalankan dengan operasi sistem Android 8.0 (Oreo). Selain itu, ponsel ini ditanamkan CPU Octa-core (4×2,8 GHz Kryo 385 Gold & 4×1,8 GHz Kryo 385 Silver) dan GP Adreno 630. Penyimpanan internal terdapat dua varian yaitu 8 GB RAM dengan memori internal 128 GB dan 6 GB RAM dengan memori internal 64 GB.
Kamera pada sisi belakang memiliki dual kamera dengan masing-masing kekuatan 12 MP dan bukaan f/1.8 dual pixel PDAF. Satunya memiliki kekuatan 20 MP dengan bukaan f/1.8 dan 1.0µm, AF, 2x optical zoom. Fiturnya ada Dual-LED dual-tone flash, fitur HDR, dan fitur panorama. Di bagian depan terdapat sebuah kamera dengan kekuatan 20 MP dan bukaan f/2.2, 1.0µm.
Konektivitas pada ponsel ini terdapat Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, WiFi Direct dan hotspot. Seri Bluetooth pada Black Shark 5.0, A2DP, aptX HD, LE. Xiaomi mendesain ponsel ini dengan USB 2.0, Type-C 1.0 reversible connector serta dilengkapi dengan sensor Fingerprint (front-mounted), akselerasi, gyro, proximity, dan kompas.
Xiaomi Black Shark didesain dengan beberapa varian warna yaitu Black (hitam), Gray (abu-abu), Royal Blue. Untuk warna royal blue hanya ada pada Xiaomi Black dengan memori 8GB/128GB.
Dengan spesifikasi yang dijelaskan di atas, harga yang dibandrol sekitar Rp 6,6 juta untuk RAM 6 GB dan Rp 7,8 juta untuk RAM 8 GB.